Senin, 10 Des 2018 - 22:37:00 WIB - Viewer : 2972

BKN VII : Lolos SKB Belum Tentu Lulus PNS

Ed : Feri

AMPERA.CO, Palembang - Tes peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) memasuki tahapan akhir, yakni Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), yang dilaksanakan di kantor BKN di Jakabaring. Sedangkan lokasi kedua untuk peserta CPNS dari daerah berada di Grand Atyasa, Way Hitam Palembang.

"Ini tes akhir, semua nilai yang sudah didapatkan oleh peserta akan dikirimkan ke Panitia Pelaksana Nasional (Panpelnas). Peserta yang mendapatkan nilai tertinggi SKB belum tentu bisa lolos sebagai PNS. Sebab hasil dari nilai SKB akan dijumlahkan dengan nilai SKD. Setelah itu barulah didapatkan hasilnya. 40 persen nilai SKD dijumlahkan 60 persen nilai dari SKB kemudian baru didapatkan hasilnya," kata, Kepala BKN Regional VII Palembang, Agus Sutiadi, Senin (10/12).

    Simak Berita lainnya seputar topik artikel ini :