Minggu, 13 Des 2020 - 23:58:00 WIB - Viewer : 2112

Gubernur Kukuhkan Presidium Forum Alumni PKA Sumsel

Redaksi AMPERA.CO

AMPERA.CO, Palembang - Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru resmi melantik dan mengukuhkan Presidium Forum Alumni Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Sumsel di Griya Agung Palembang, Sabtu (12/12) malam.

Forum Alumni PKA Sumsel merupakan wadah yang lahir atas inisiatif seluruh anggota Dinas Pembangunan Sumber Daya Manusia Daerah Sumsel.

Herman Deru mengharapkan kehadiran forum PKA ini akan membuat para alumni tetap dapat menjalin silahturahmi sekalipun masa pelatihan telah selesai.

“saya ucapakan selamat kepada semua anggota dan tentunya forum ini harus mengedepankan azas silahturahmi”, ucap Herman Deru

Gubernur mengingatkan bahwa para anggota merupakan orang pilihan yang professional dan intelektual. Dengan begitu besar harapan, melalui forum ini dapat melahirkan ide cemerlang guna memberi jalan kemajuan di daerah.

“minimal memberikan saran konstruktif kepada kepala daerah yang sedang memimpin,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Sumsel, HJ Tarbiyah, mengatakan, bahwa terbentuknya forum ini berdasarkan hasil mufakat dari semua anggota.

“cita-cita besar yang kami sematkan dengan adanya forum ini. Sebagai ajang diskusi proaktif dalam upaya pembanguna daerah Sumsel. Dengan begitu dapat mendukung eksistensi BPSDMD Prov. Sumsel”, ungkapnya.

Lebih lanjut, Ketua Presidium Forum Alumni PKA Sumsel, dr. Syamsuddin, mengutarakan bukan perkara yang mudah dimandatkan sebagai ketua. Akan tetapi dengan keyakinan bersama, kedepan mampu memberikan kontribusi seperti yang diharapkan.

“saya haturkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan kepercayaan kepada kami”, pungkasnya.