Senin, 29 Nov 2021 - 15:02:00 WIB - Viewer : 7960
Inilah Pemenang Kontes Literasi Sains VI FKIP Unsri tahun 2021

AMPERA.CO, Palembang- Jurusan pendidikan MIPA Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya (PMIPA FKIP Unsri) kembali menggelar Perlombaan dibidang Sains yang bertajuk "Kontes Literasi Sains (KLS) VI" yang dilaksanakan di kampus Ogan FKIP Universitas Sriwijaya, Palembang, Sabtu (27 November 2021)
Kegiatan Tahunan Skala Nazional Kontes Literasi Sains (KLS) VI tahun ini dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting yang diikuti oleh 189 peserta siswa/i SMP/ MTS terbaik dari 8 provinsi di Indonesia, yakni propinsi sumatera selatan, Jawa tengah, kepulauan riau, Bengkulu, Bangka, jawa timur, sumatera utara, dan Banten.
KLS VI tahun 2021 ini dilaksanakan dalam 2 babak, yaitu babak penyisihan dan babak kontes dilaksanakan secara online.
Pada babak penyisihan yang diikuti oleh 189 peserta ini menghasilkan 12 siswa/i finalis terbaik yaitu: Zufar Akira Yuki dari SMPN 4 tangerang Selatan, Charline Arianne Chandra dari SMP Maitreyawira Palembang, Cinta Dwi Cantika dari SMPN 1 Palembang, Evelyn Jovanna Tandeo dari SMP Maitreyawira Palembang, Muthiah Zahrani dari SMPN 9 Palembang, Talitha Azzahra Muslimin dari SMP Islam Az-Zahrah 2 Palembang, Putri Anggre Yani, SMP Karya Dharma Bhakti, Amabel Kamea Zaneta dari SMP IT Bina Ilmi Palembang, Inaya Thalita Kamila dari SMP IT Harapan Mulia, Aisyah Nida Latifah Prasetyo dari MTs Al Ittifaqiyah Indralaya, Shanti Valeria Wijaya, SMP Singapore Indonesia School dan Naisyah Putu Lutfiyah.
Dari ke-12 Finalis yang masuk ke dalam babak kontes hanya 6 peserta terbaik yaitu : Charline Arianne Chandra dari SMP Maitreyawira Palembang, Cinta Dwi Cantika dari SMPN 1 Palembang, Evelyn Jovanna Tandeo dari SMP Maitreyawira Palembang, Muthiah Zahrani dari SMPN 9 Palembang, Talitha Azzahra Muslimin dari SMP Islam Az-Zahrah 2 Palembang.
Babak kontes semua peserta diberi soal yang harus diselesaikan dalam waktu 1 jam. Setelah menjawab pertanyan satu persatu finalis kontes akan diberikan pertanyan oleh dewan juri.
Hasil akhir dari babak kontes pada KLS VI tahun ini yaitu :
- Juara 1 : Zufar Akira Yuki dari SMPN 4 tangerang Selatan,
- Juara 2 : Talitha Azzahra Muslimin dari SMP Islam Az-Zahrah 2 Palembang,
- Juara 3 : Cinta Dwi Cantika dari SMPN 1 Palembang,
- Juara Harapan 1 : Charline Arianne Chandra dari SMP Maitreyawira Palembang,
- Juara Harapan 2 : Evelyn Jovanna Tandeo dari SMP Maitreyawira,
- Juara harapan 3 : Muthiah Zahrani dari SMPN 9 Palembang.
Simak Video Terkait di Bawah Ini :