Rabu, 31 Mar 2021 - 23:51:00 WIB - Viewer : 2620

Pedagang dipasar Sako minta izin Buat Pasar Kuliner Malam

Redaksi AMPERA.CO

AMPERA.CO, Palembang - Komunikasi pedagang Pasar Sako berharap konsep pasar tradisional Sako berubah menjadi pasar malem dan pasar kuliner.

Hal itu diutarakan saat audensi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa menyampaikan keinginannya tersebut Rabu,(31/3/2021).

Ketua Komunitas Pedagang Pasar Sako Palembang Anang Charma menjelaskan, mereka telah mempunyai konsep baru untuk pasar Sako.

“Kita mau buat pasar kuliner dengan nama malam indah. Jadi pasar Sako mau kita ubah jadi pasar kuliner,”katanya

Diakuinya, hal itu telah disepakati oleh semua pedagang pasar. Makanya dia datang untuk meminta dukungan kepada Pemkot Palembang.

“Sudah ada 121 pedagang kuliner yang siap bergabung. Adanya pasar kuliner malam hari tentunya menambah tempat wisata baru bagi pendatang,”pungkasnya.

Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa memberikan apresiasi kepada usulan tersebut.

Namun, pihaknya tidak akan langsung memberikan persetujuan sebelum melakukan observasi ataupun peninjauan.

“Kita tampung dulu, karena harus kami kaji. Saya akan turunkan OPD terkait untuk melakukan peninjauan,”ucapnya

Editor : Feri Yuliansyah