Minggu, 09 Jul 2017 - 22:29:00 WIB - Viewer : 8144
Dorong pengembangan konten digital melalui Bekraf Develover Day

AMPERA.CO, Palembang - Dorong anak muda semakin kreatif dalam konten digital, Badan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia menggelar "Bekraf Developer Day" di Palembang, Minggu (9/7), yang diikuti ratusan generasi muda.
"Badan Ekonomi Kreatif menilai perkembangan kualitas konten digital banyak mengalami perkembangan yang signifikan. Tak hanya itu, Bekraf juga bangga karena kalangan muda menjadi penggagasnya." kata Deputi Infrastruktur Bekraf Hari Santosa Sungkari di palembang, minggu (9/7)
Untuk itu, menurutnya Bekraf bertekad mengisi kekosongan skill antara pendidikan dan industri melalui pelaksanaan Bekraf Developer Day (BDD) di beberapa kota besar di Indonesia.
"Bekraf Developer Day dijadikan ajang interaksi antara praktisi industri digital yang sudah sangat berpengalaman dengan developer pemula." ujarnya
Dijelaskannya, Bekraf sebagai bagian dari pemerintah memberikan stimulasi dan pendampingan bagi developer muda yang memang serius untuk mengembangkan ide-idenya. Sehingga, BDD diharapkan bisa melahirkan banyak tenaga kerja yang sesuai kebutuhan industri serta semakin bertambahnya produk-produk ekonomi kreatif digital.
"Indonesia memiliki prospek yang sangat cerah dalam bidang industri digital. Tak hanya dari sisi kuantitas developer yang sangat banyak, pegiat teknologi digital juga semakin kreatif dan beragam." katanya
Yang menarik, lanjutnya, perkembangan teknologi digital banyak mengambil konsep dari kearifan lokal. "Nah, konsep inilah yang jarang dimiliki oleh industri digital negara lainnya," katanya.
Dia mencontohkan bagaimana perkembangan perusahaan Go-Jek, layanan aplikasi transportasi yang semakin berkembang dengan pesat. Malah, lanjutnya tak hanya layanan aplikasi, perusahaan yang kini bernilai triliunan rupiah tersebut juga memberikan menjadi pilihan layanan yang tidak hanya transportasi tapi menyesuaikan diri dengan kebutuhan masyarakat, seperti layanan belanja, isi pulsa telepon hingga layanan kecantikan dan kebutuhan kendaraan.
Melalui BDD ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan kompetensi para pelaku developer, menciptakan ekosistem bagi para pelaku di subsektor aplikasi, game, web dan IOT serta kolaborasi para developer dalam suatu platform.(Ant)