Kamis, 08 Feb 2018 - 18:27:00 WIB - Viewer : 3640

Kadisbud Kota Palembang dukung program kerja Pepatri

Redaksi Ampera.Co

AMPERA.CO, Palembang - Kepala Dinas (Kadis) Kebudayaan Kota Palembang H. Sudirman Teguh mendukung penuh program kerja Perkumpulan Pengobat Alternatif Tradisional dan Ramuan Indonesia (PePATRI). Hal ini sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) lembaga yang dipimpinnya dalam pelestarian kebudayaan. PePATRI merupakan organisasi yang berkonsentrasi penuh dalam pelestarian budaya dan tradisi pengobatan tradisional Indonesia.

Rabu (7/2) Kadis Kebudayaan menerima delegasi PePATRI di ruang kerjanya. Nampak hadir Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional PePATRI H. Wijaya, Dewan Pembina Boy Ardiyanto Arjuna dan beberapa pengurus teras PePATRI lainnya.

Kepada Kadis, H. Wijaya memaparkan program kerja PePAPTRI dalam waktu dekat, salah satunya adalah melaksanakan event tingkat nasional Pameran Pengobatan Tradisional dan Pagelaran Budaya Spritual Bangsa yang akan digelar April 2018 mendatang di Kota Palembang.

"Saya beserta jajaran Dinas Kebudayaan siap bekerja sama dalam pelaksanaan event-event budaya, pelestarian budaya dan pengembangan kearifan lokal budaya kota Palembang. Karena itu Dinas Kebudayaan Kota Palembang sangat berterima kasih dan mendukung keberadaan PePATRI," jelas H. Sudirman.

Dirinya juga menegaskan siap memfasilitasi dan mensuport Pameran Pengobatan Tradisional dan Pagelaran Budaya Spritual Bangsa yang akan digelar di kota Palembang.

Di sisi lain, Ketum Depimnas PePATRI Haji Wijaya menegaskan dirinya siap menginstruksikan Korwil Sum-Sel Korda Kota Palembang untuk mensukseskan Asean Games di Kota Palembang.

"PePATRI juga siap bekerjasama dan mensukseskan Program Palembang Emas," pungkas H. Wijaya.

    Simak Berita lainnya seputar topik artikel ini :

  • palembang