Rabu, 25 Apr 2018 - 23:14:00 WIB - Viewer : 12052

Insenerator TPA Karya Jaya Segera Dibangun

Tim / Ed : Fery

Ist

AMPERA.CO, Palembang - Pengembangan sampah menjadi energi listrik atau incenerator di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Karya Jaya segera dibangun.

Saat ini, investasi yang diprediksi menelan dana sebesar Rp7, 5 Triliun dari investor China tersebut sedang memasuki tahapan lelang

"Kota Palembang sudah dapat pemenang tender, yakni dari Nainjing Indogreen China. Artinya dalam waktu dekat ini akan dibangun," kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota (DLHK) Palembang, Faizal AR, Rabu (25/4).

Dijelaskan Faizal, insenerator adalah sebagai solusi untuk mengatasi masalah sampah di Metropolis yang setiap tahun angkanya semakin meningkat.

Nantinya, pengelolaan sampah menggunakan insenerator akam menghasilkan listrik. Dimana, saat ini Pemkot Palembang sedang melalukan komunikasi dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) terkait energi listrik yang dihasilkan.

"Listrik yang dihasilkan itu harus dibeli oleh PLN, sekarang kita sedang komunikasi," ujarnya.

Incenerator ini, merupakan project yang digagas Walikota Palembang dari tahun 2017 yang saat itu dipimpin H Harnojoyo.

Dengan teknologi ini, Sampah kota Palembang  yang per hari bisa mencapai  900 sampai 1000 ton dan naik menjadi 1200 ton untuk sabtu dan  minggu.

"Jumlah sampah sebesar itu, nantinya akan jadi bahan baku penghasil listrik. Dan dari hitungan listrik yang dihasilkan 20 sampai 25 mega watt. Dengan listrik sebesar itu, maka Palembang akan aman maslah listrik," janjinya.

Faizal menambahkan, Insenerator ini dibangun di lahan seluas 40 hektare di TPA Karyajaya. Nanti seluruh sampah yang ada dikota Palembang akan diarahkan ke Karjaya.

"Kita akan kejar pelaksanaannya dalam tahun ini. Ini akan menjadi TPA yang menggunakan sistem inssenerator pertama di Sumatera," pungkasnya.

    Simak Berita lainnya seputar topik artikel ini :